Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Soal Latihan KSN Matematika SD Paket 7 Tahun 2021 dan Kunci Jawabannya

Soal Latihan KSN Matematika SD Paket 7 Tahun 2021 dan Kunci Jawabannya

Tidak semua materi soal yang muncul pada olimpiade atau sekarang kompetisi sains nasional (KSN) Matematika SD ada dalam kurikulum. Sehingga diperlukan upaya dalam mengenal soal KSN Matematika SD dengan berbagai solusi yang dapat merangsang berpikir kreatif menyelesaikan permasalahan-permasalahan berkaitan Matematika.

Kesungguhan dalam belajar menjadi kunci utama lolos seleksi KSN. Sebelumnya sudah dibagikan Soal Latihan KSN Matematika SD Paket 6 Tahun 2021 dan Kunci Jawabannya. Selanjutnya, akan dibagikan Soal Latihan KSN Matematika SD Paket 7. Soal-soal latihan KSN bidang Matematika SD ini diperoleh dari berbagai sumber di internet.

SOAL KSN MATEMATIKA SD PAKET 7 DAN PEMBAHASANNYA


1. Barisan bilangan terdiri dari tujuh bilangan bulat berturut-turut. Bila diketahui jumlah dari tiga bilangan terkecil adalah 33, berapa jumlah dari tiga bilangan terbesar?

PEMBAHASAN
Misalkan bilangan-bilangan bulat bulat berurutan yang dimaksud adalah b1, b2, ..., b7, yang mana b2 = b1 + 1, b3 = b1 + 2, b4 = b3 +3, ..., b7= b1 + 6. Jumlah tiga bilangan terkecil adalah adalah
b1 + b2 + b3 = 33
b1 + (b1 + 1) + (b1 + 2) = 33
3b1 + 3 = 33
3b1 = 30 
b1 = 10

Dengan demikian didapatkan b7 = b1 + 6 = 16, b6 = b1 + 5 = 15, b5 = b1 + 4 = 14, 
sehingga hasil penjumlahan tiga bilangan terbesar adalah
b5 + b6 + b7 = 14 + 15 + 16 = 45

5. In the figure, BC = 20 cm, BE = 6 cm, and AD = 7 cm. The area of the triangle CDF is . . . cm2.

PEMBAHASAN
Area △ADC = 42 X AD X BC = 42 x 7 x 20 = 70 cm2 
Area △ADF = 1/2 X AD X BE = 12 X 7 X 6 = 21 cm2
Area △DFC = area △ADC - area △ADF = 70 - 21 = 49 cm2

7. Dipunyai tiga bilangan, A, B dan C. Jika A 26% lebihnya dari C dan B 5 % lebihnya dari C, maka berapa persen lebihnya A dari B?

PEMBAHASAN
Misalkan C = 100, maka A = 126 dan B = 105
A - B = 126 - 105 = 21

21/105 x 100% = 1/5 x 100% = 20%
Maka A 20% lebihnya B

Download Soal Latihan Olimpiade KSN Matematika SD Paket 6 Tahun 2021 dan Kunci Jawabannya


Soal-soal latihan Olimpiade SD bidang Matematika seperti soal-soal di atas dapat menambah bank soal untuk persiapan seleksi KSN tahun ini. Selengkapnya Soal KSN Matematika SD Paket 7 tahun 2021 dengan kunci jawabannya yang berformat .PDF dapat didownload melalui link berikut :


Taktik dan srategi menyelesaikan soal-soal KSN Matematika harus terus diasah. Untuk itu, harus sering dan banyak mengerjakan soal dengan berbagai tipe sehingga nalar menjadi terlatih. Jika kamu ingin melihat kunci jawabannya gunakan password kurniaseptadotcom untuk membuka file.